* Jika Anda ingin mendapatkan sesuatu yg Anda cintai, bersedekahlah dengan sesuatu yg Anda cintai, misalnya ingin jodoh atau keturunan, mungkin Anda bisa menyedekahkan kalung warisan atau arloji kesayangan. Dan...
* Jika Anda sedekah darah (donor darah), maka Anda akan mendapatkan darah- tentunya darah yg lebih sehat. Dengan kata lain jika Anda sedekah kesehatan, maka Anda akan mendapatkan kesehatan..
Buat ku , donor darah itu menjadi bagian yang penting dalam hidup.. bukan berlatar belakang ingin sehat sehingga harus donor, tapi karena dengan menjadi pendonor rasanya hidup jadi lebih berarti buat orang lain. Sayangnya tidak setiap kesempatan saya bisa mendonorkan darah,karena ternyata kesehatan yang naik turun atau dulu waktu masih SMA usiaku belum 17 th. Seperti yang aku alami beberapa hari sebelum menulis ini, aku berniat donor darah tapi ternyata ditolak karena HB rendah dan tensi darah tinggi.
HB dan Tensi darah ini punya peran penting juga untuk para pendonor, selain syarat-syarat lain yang rasanya lebih berat seperti tidak mengidap penyakit jantung, kencing manis, sifilis, Aids,hepatitis dan macam2 penyakit berat lainnya. HB punya pengaruh terhadap kualitas darah kita, sementara tensi darah berpengaruh terhadap keselamatan kita setelah diambil darahnya (sebagai pendonor), tapi tentunya semuanya punya pengaruh pada kesehatan kita sendiri.
Selain manfaat yang berhubungan dengan kebugaran hati karena ada yang mengatakan setelah donor, hidup itu jadi lebih hidup, Kebahagian yang tidak dapat diukur dengan materi ,ternyata donor darah sebenarnya juga bermanfaat bagi tubuh kita, kita jadi jarang sakit atau lebih bugar. Ini bisa saja disebabkan karena darah mengalami regenerasi.
Mengutip pernyataan PMI, Tidak ada manfaat langsung menjadi donor darah. Namun dengan mendonorkan darah secara rutin setiap tiga bulan sekali, maka tubuh akan terpacu untuk memproduksi sel-sel darah baru. Sedangkan fungsi sel-sel darah merah adalah untuk oksigenisasi dan mengangkut sari-sari makanan. Dengan demikian fungsi darah menjadi lebih baik sehingga donor menjadi SEHAT. Selain itu, kesehatan pendonor akan selalu terpantau karena setiap kali donor dilakukan pemeriksaan kesehatan sederhana dan pemeriksaan uji saring darah terhadap infeksi yang dapat ditularkan lewat darah.
Jadi sebenarnya apa sih yang bikin kita tidak berminat untuk mendonorkan darah kita? Selagi masih diberikan kesehatan rasanya nggak ada salahnya kita berbagi. Kalau memang cuma darah yang sehat yang bisa kita bagikan.. silakan dibagi saja... Tuhan nggak pernah itung-itungan untuk memberi nikmatnya, jadi kenapa kita harus itung-itungan untuk memberi kepada sesama??
Komentar
Posting Komentar